Sabtu, 25 September 2010

Minyak Likat, Pelindung Kulit


Ini sebenarnya bukan oleh-oleh. Tapi bekal bagi calon haji.
Minyak Likat adalah minyak tradisional dari Banjar. Dibuat dari ramuan tradisional resep keluarga Banjar, seorang teman.

Minyak ini terbukti mantab dipakai di daerah dengann kelembaban rendah seperti di Makkah dan Madinah. Saya telah mencobanya, demikian juga dengan Ayah, Ibu, Abang, Adik dan semua keluarga saya saat menunaikan ibadah haji dan umroh. Khasiatnya tak kalah dengan krim-krim pelembab buatan pabrik dan dari dokter kosmetik yang harganya berlipat-lipat mahalnya.

Apalagi minyak ini tak berbau sehingga cocok dipakai saat kita dalam keadaan ihram. Dimana jamaah haji dilarang mengenakan wangi-wangian.

Memakai minyak likat ini Anda insya Allah terhindar dari bibir pecah, hidung berdarah dan kulit kaki pecah-pecah.

Khasiat lain minyak likat adalah mengobati kutu air, panu, kadas, kurap bisul, gatal-gatal, digigit nyamuk, kena air atau minyak panas, luka jatuh ataupun tergores pisau. Selain itu dapat juga dipakai sebagai minyak kerik dan minyak pijat.

Harganya sangat murah. Hanya Rp 15.000,- per botol (+/- 50 gram).
Kami memberikan diskon spesial jika Anda membeli minimal 6 botol.
Cocok juga untuk dijadikan souvenir kepada teman-teman sesama jamaah haji.
Sehingga bisa menjadi sedekah murah bermanaat.

*Pemesanan minimal 2 minggu sebelum tanggal keberangkatan Anda.

Pemesanan bisa melalui SMS 0878 821 883 55
Atau email: al.asyhar@gmail.com

Rabu, 22 September 2010

Souvenir Haji Untuk Anak-anak Enaknya Apa Ya..?


Untuk anak-anak, kayaknya belum ada souvenir yang pas kecuali mainan, boneka onta, yo-yo, gasing, kamera plastik, robot. Kecuali boneka onta, semuanya gak khas haji. Memang agak susah mencarinya.

Tapi sekali lagi, kekhasan itu belum terlalu penting. Makanya berikan anak-anak tetangga oleh-oleh yang bermanfaat. Mengenalkan ibadah kepada Allah. Karena itu tak ada salahnya sarung instant untuk balita ini bisa jadi pilihan.

Dijamin, anak-anak kita jadi rajin ke masjid. Insya Allah.

O ya, pada musim lebaran yang baru lalu produk ini sempat bikin produsennya kuawalahan. Karena ordernya membludak dan banyak order yang tak bisa dipenuhi. Maka, para calon haji, tak ada salahnya Anda mencoba produk bagus ini menjadi salah satu pilihan souvenir haji Anda. Insya Allah berkah dan mengalirkan pahala terus-menerus, karena Anda telah memotivasi anak-anak beribadah kepada Allah. Amiin.

Info lebih lanjut?
Silakan SMS: 0878 821 883 55
Atau hubungi email: al.asyhar@gmail.com

Sarung Pantas Jadi Souvenir Haji


Sudah banyak teman-teman sepulang haji memberikan sarung sebagai souvenir haji.
Dan tetangga sekitar sangat menyukainya. Terbukti setelah itu mereka memakainya shalat berjamaah di masjid.

Ya, souvernir haji tidak harus oleh-oleh dari Mekkah atau Madinah yang notabene kebanyakan adalah barang-barang produksi Cina. Bukan produksi tanah Haramain itu. Yang lebih penting lagi souvenir itu harus bermanfaat. Dipakai untuk ibadah dan tahan lama pula. Karena semakin lama dipakai insya Allah pahala pemberinya terus mengalir.

Maka sarung juga pantas menjadi souvenir haji. Salah satunya adalah sarung Basatin. Sarung sekualitas sarung Atlas produksi Gresik ini harganya cukup murah jika dibandingkan dengan kualitasnya. Dengan kemasan kotak plastik, menjadikan sarung ini layak dijadikan souvenir.

Hanya Rp. 640.000,-/kodi (belum termasuk ongkos kirim).
Silakan pesan sekarang juga. Boleh melalui SMS ke 0878 821 883 55.
Atau email ke: al.asyhar@gmail.com.

Selasa, 21 September 2010

Buku Juga Cocok Jadi Souvenir, Lho!


Memang ini gak biasanya. Di luar pakem. Out of box. Kok, pulang haji souvenirnya buku.
Serius amat, ya....

Tapi ini sudah pernah dipraktekkan sama adik saya, saat dia dan suami mau berangkat haji. Dalam acara walimatussafar, mereka menjadikan buku saya ini sebagai souvenir bagi tamu-tamunya.

Mungkin karena judulnya menarik. Banyak yang langsung membacanya, sambil menunggu acara dimulai. Ya, kebanyakan para tamu kan minta di doakan biar bisa segera menyusul pergi haji. Nah, dengan buku ini gak hanya doa, tapi juga kiat-kiat bagaimana agar uang terkumpul untuk ongkos naik haji. Di buku ini juga diceritakan betapa nikmatnya beribadah haji. Apalagi kalau usia masih muda, fisik masih kuat, ruhiyah mantap mula.

Juga dituliskan pengalaman-pengalaman menarik selama tinggal di Makkah dan Madinah. Banyak inspirasi untuk beribadah untuk diri sendiri maupun berbuat baik untuk orang lain. Ada sedekah mudah, murah tapi manfaatnya jelas. Ada solidaritas yang membuat ibadah lancar dan aman. Dan masih banyak lagi.

Maka ketika ada kabar si fulan dan si fulanah tahun depan berangkat haji akibat termotivasi setelah membaca buku ini, saya sangat bersyukur kepada Allah. Berarti buku ini ada manfaatnya.

Ketika pulang haji, sering kita menyaksikan pak Haji dan Bu Haji berulang-ulang menceritakan pengalamannya setiap tamu datang. Sehingga suaranya makin habis diselingi batuk bawaan dari Saudi Arabia. Kasian banget. Tapi demi menggembirakan para tamu, berbagi cerita ini tak bisa dihindari. Maka dengan buku ini dijadikan souvenir, cerita-cerita bisa dikurangi (jangan ditiadakan, nanti jagi gak seru, dong). Atau buku yang merupakan catatan perjalanan saya dan istri ini bisa menjadi gambaran kurang lebih apa yang terjadi di sana. Jadi setelah mendengar cerita dari Pak Haji dan Bu Haji, para tamu bisa "mengulang" cerita itu dengan membaca buku ini. Lalu merekamnya di otak. Menjadikannya cita-cita yang kuat. Dan merealisasikannya tahun depan.

Buku 12x18 cm yang terdiri dari 125 halaman ini memang pantas jadi souvenir! Insya Allah.

Harga eceran Rp 20.000,-
Untuk souvenir diskon 40%
(Belum termasuk ongkos kirim)

Pesan: SMS ke 0878 821 883 55
email: al.asyhar@gmail.com

Sabtu, 18 September 2010

Musim Haji Segera Tiba



Setelah menjalani shaum Ramadhan, dua bulan lagi umat Islam akan menjalani rukun Islam yang ke lima yaitu Haji ke Tanah Suci.

Salah satu aktivitas yang menyita waktu, tenaga dan dana adalah belanja souvenir untuk teman dan kerabat di tanah air. Souvenir atau oleh-oleh itu bisa berupa makanan khas maupun barang-barang bukan makanan, seperti sajadah, peci, tasbih, pacar, gantungan kunci, kurma, kacang arab dan air zam-zam.

Beberapa tahun terakhir, banyak toko-toko di tanah air yang menyediakan oleh-oleh itu. Sehingga jamaah haji tak usah repot-repot belanja oleh-oleh di tanah suci. Jamaah haji bisa lebih memaksimalkan waktunya untuk khusyuk beribadah.

Beberapa souvenirpun tidak harus berarti barang-barang khas Saudi Arabia. Apalagi sebagian besar sekarang barang-barang itu adalah barang impor dari China dengan kualitas seadanya.

Maka tak heran ketika mulai banyak jamaah haji yang memberikan tamu-tamu dan kerabatnya souvenir produk Indonesia. Dan ini lebih menggembirakan para tamu itu, karena memang kualitasnya cukup bagus. Seperti misalnya sarung, peci, mukena, sajadah, kerudung bahkan buku tentang ibadah haji.

Untuk itulah blog ini hadir di depan Anda.

Kami akan menawarkan beberapa souvenir bermanfaat dan berkualitas, seperti gambar-gambar ini.




Bagi yang berminat silakan SMS ke 0878 821 883 55.
Atau email ke al.asyhar@gmail.com